Heni Tania, Pemilik Primero Management ~ Sukses Usaha di Dunia Entertainment

Dunia entertainment bisa dibilang sudah tak asing lagi bagi Heni Tania. Setelah berhenti dari dunia peran karena masalah kesehatan, wanita yang akrab disapa Heni ini ternyata tidak bisa meninggalkan dunia entertainment begitu saja. Berbekal kedekatannya dengan sesama rekan artis dan para pemilik rumah produksi, Heni memutuskan untuk membangun Primero Management sebagai bisnisnya. Tak hanya itu, setelah 5 tahun berjalan, Heni mulai melirik bisnis minimarket sebagai usaha berikutnya. Seperti apa Heni membangun usahanya?

Awal Mula Usaha Primero Management

Gemerlap dunia entertainment tanah air bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi siapa saja yang ingin terjun ke bidang tersebut. Banyak masyarakat yang mencoba peruntungan di dunia entertainment baik sebagai pelaku maupun mereka yang mengembangkan usaha yang berhubungan dengan dunia entertainment.

Adalah Heni Tania salah satu yang mencoba peruntungan di dunia entertainment. Bahkan hanya sebagai pemain wanita yang akrab disapa Heni ini sekarang menjadi salah satu manager artis yang diperhitungkan. Bisa dibilang perkenalan Henni dengan dunia entertainment di mulai saat ia menjadi salah satu pemain diserial legenda di salah satu TV swasta. Namun karena kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan Heni memutuskan untuk berhenti. “Aku kena hepatitis, sakitnya minta ampun kayak diiris-iris. Apalagi kalau stripping itu capek banget pulang jam 4 subuh, besoknya castingan jam 7 makanya aku memutuskan untuk berhenti,” ceritanya.

Membuka Manajemen Artis

Namun kecintaannya dengan dunia entertainment khususnya seni peran membuat Heni tidak ingin meninggalkan dunia entertainment. Berbekal kedekatannya dengan rekan-rekan artis dan pemilik rumah produksi membuat Henni memutuskan untuk membangun bisnis manajemen artis dengan nama Primero Management lima tahun lalu. Manajemen artis yang satu ini sekarang sudah memiliki 15-20 artis baik yang sudah memiliki nama maupun pendatang baru. “Untuk pendatang baru sekarang ada sekitar 4 orang. Meski masih baru namun namanya cepat dikenal,” jelasnya. Beberapa public figur yang bergabung dalam manajemen ini antara lain Nikita Willy, Bunga Zainal, Robby Sugara dan lain sebagainya.

Dalam menjalankan bisnisnya, Heni mencoba untuk memberikan jasa manajerial mulai dari memberikan job syuting, mengatur jadwal syuting dan lain sebagainya. Dari jasanya tersebut, Heni mengaku mendapatkan fee sebesar 20% dari kontrak yang didapat. “Biar kecil tapi tidak capek dan saya bisa memiliki banyak waktu luang yang bisa saya gunakan untuk hal lain,” tambahnya.

Heni Tania, Pemilik Primero Management ~ Sukses Usaha di Dunia Entertainment

Yang menjadikan Primero Management terus berkembang hingga sekarang tidak lepas dari kedekatan Heni dengan para artisnya. Bukan hanya bisnis, Heni mencoba untuk menjadi sahabat, kakak maupun orangtua yang baik bagi para artisnya. Sehingga terjalin kepercayaan yang menjadi dasar dalam bisnis yang dijalankan.

Dalam satu bulan, artis-artis dibawah Primero Management tidak pernah sepi dari panggilan syuting baik sinetron maupun iklan. Karena itu tak heran bila dalam bisnis ini pendapatan yang diperoleh Heni sangat menggiurkan.

Mendatangkan wajah-wajah baru di dunia entertainment adalah suatu keharusan. Karena itu selain membina artis yang sudah ada, Heni juga terus mencari bibit baru. “Untuk yang baru syarat utama itu fisik, kalau untuk kemampuan akting bisa kita asah dan kembangkan sendiri,” tambahya.

Melirik Bisnis Minimarket

Persaingan yang ketat di dunia entertainment karena banyaknya pendatang baru membuat nilai kontrak para artis saat ini semakin menurun. Hal tersebut membuat Heni harus berpikir cermat dan juga mulai mencari usaha lain untuk digarap.

Dari berbagai usaha yang ada,. Heni memilih bisnis minimarket yang memang memiliki pasar besar. “Sebenarnya keinginan untuk membangun minimarket sudah ada sejak lama, namun baru sekarang terwujud karena mendapatkan partner yang cocok,” ungkapnya.

Dalam menjalankan bisnis minimarket, Heni memang tidak sendiri. Selain belum memiliki pengalaman, modal yang diperlukan juga besar. Bersama Ken Kai yang juga salah satu artis binaannya, Heni membangun bisnis minimarket di daerah Bandung, Jawa barat. Walaupun persaingan sangat ketat, namun karena pasar yang besar membuat bisnis ini sangat menggiurkan untuk dijalankan. Apalagi untuk lokasi usaha minimarketnya hampir tidak ada pesaing yang membuka usaha serupa di sekitar lokasi usaha.

Melihat respon yang ada sejak pertama kali dibuka hingga sekarang, Heni optimis dengan bisnis yang dijalankan. Karena itu Heni mengaku akan terus mengembangkan usaha barunya dan tidak tertutup kemungkinan akan membuka beberapa cabang lain di masa depan.

Pelajari Bisnis Dengan Matang

Dalam menjalankan bisnis, Heni mengaku sangat berhati-hati, ia tidak mudah memutuskan untuk terjun ke suatu usaha sebelum mempelajarinya dengan sangat matang. Jangan hanya tergiur dengan keuntungan besar, kalau tidak dipelajari lebih lanjut tentang bisnis yang akan dijalankan bukan keuntungan yang didapat melainkan sebuah kerugian. 

Info Lebih Lanjut Hubungi :

Primero Management
Kalibata, Jakarta Selatan
Tlp : 087777047788

Baca juga:

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.