Omega Healthy Baby Food: Omset Puluhan Juta per Bulan, Untung Hingga 50%

Pada tahun 2010 Aiff Saefulloh mendirikan usaha bubur bayi bersama sang istri. Kepeduliannya terhadap bayi dan anak-anak yang kekurangan gizi membuatnya tertarik mendirikan usaha ini. Menurutnya, saat itu masih banyak makanan bayi yang dijual masih kurang memperdulikan kesehatan dan kebutuhan gizi si bayi. “Sebenarnya tercetus pas pengalaman punya anak. Saat itu bikin makanan bayi lalu saya kasih coba temen-temen dan saudara yang juga punya anak kecil, eh gak sangka direspons bagus. Dari situ saya dan istri mulai buka outlet di rumah,” papar Aiff Saefulloh yang membuka usaha bubur bayi dengan merek Omega Healthy Baby Food di tahun 2010.

Omega bubur bayi mulai berdiri di halaman rumah pria yang kerap disapa Aiff ini. Dengan modal awal sebesar Rp 3 juta usaha Aiff pun dimulai. Setelah diuji coba berbagai menu bubur bayi, Aiff pun yakin usahanya bubur bayi di atas 6 bulan tersebut akan laku keras.

Ada 7 menu utama dan 4 menu alternatif. Dengan begitu, Aiff menyediakan total 11 menu yang terdiri dari bubur organik dengan berbagai campuran sayuran, ikan, daging sapi hingga daging ayam, nasi tim, sayur sup hingga pudding susu bayi yang memiliki 9 variasi rasa. Menu yang dihadirkan Aiff berbeda-beda setiap harinya.

Untung 50%

Selain itu, harga yang ditawarkan sangatlah terjangkau yakni Rp 3 ribu dan Rp 5 ribu. “Kalau yang 3 ribu untuk cup kecil,” ujar Aiff. Dalam menjalankan usahanya ia dibantu 5 orang karyawan. Dalam satu bulan ia bisa mengantongi omset hingga Rp 40 juta dengan keuntungan mencapai 50%.

Keunggulan yang dimiliki omega adalah produk yang ditawarkan menggunakan bahan baku organic yang tidak menggunakan pestisida dan suntik hormone. Sayuran dan beras organic yang dijadikan bahan baku juga memiliki sertifikasi. Dengan begitu produk bubur yang dihasilkan kuat hingga malam hari. “Kita jual hanya pagi aja, biasanya konsumen atau ibu-ibu belinya sampai 3 cup untuk menu makan siang dan sore yang disimpan di kulkas lalu dihangatkan di microwave,” ucap Aiff. Karena produk ini bisa dimasukkan ke microwave, Aiff menggunakan kemasan yang tahan panas. Selain itu, produk Omega juga selalu di bawah pengawasan ahli gizi. “Saya selalu minta saran kepada ahli gizi untuk membuat produk,” jelas Aiff. Omega saat ini sudah mengantongi izin mulai dari Dinkes, MUI serta bantuan dari ahli gizi.

Omega Healthy Baby Food: Omset Puluhan Juta per Bulan, Untung Hingga 50%

Aiff mengatakan jika ia baru mewaralabakan Omega Bubur bayi di akhir tahun 2012. Menurutnya, ide mewaralabakan usaha bubur bayi datang dari saudaranya dari Jogjakarta yang ingin membuka bisnis bubur bayi ini di daerah. Melihat pasarnya yang bagus, Aiff tertarik dan membuka kerja sama dengan sistem waralaba.

Untuk investasi, Aiff mematok biaya sebesar Rp 8,5 juta. Dengan investasi tersebut Mitra sudah mendapatkan paket lengkap usaha mulai dari stand booth, alat masak listrik, media promosi banner dan brosur, packaging, training karyawan selama 2 hingga 3 jam, peralatan masak, SOP dan bahan baku awal untuk 1 minggu.

Kontrak kerja sama berlaku selama 3 tahun. Dan untuk memaksimalkan keuntungan Mitra, Aiff tidak mengutip biaya royalti maupun franchise fee. Untuk mengikat kerja sama Aiff mewajibkan Mitra membeli bahan baku dari pusat. Harga bahan baku untuk bubur organik senilai Rp 40 ribu untuk paket bubur dan 17 ribu rupiah untuk bahan baku pudding.

Aiff mengatakan Mitra Bubur Omega bisa balik modal dalam waktu 3 – 4 bulan dengan perhitungan Mitra mampu mencapai omset Rp 5 – 6 juta rupiah tiap bulan dengan keuntungan bersih 50%. “Untuk memaksimalkan keuntungan kami juga jaga jara antar Mitra,” jelasnya.

Berbicara kendala, Aiff mengaku masih sulit adalah pengawasan luar kota karena terbatas tenaga. “Pengawasan masih sulit untuk luar kota masih terbatas tenaga,” ujar Aiff.

Sementara itu, promosi yang kerap dilakukan melalui website, Google, media sosial, dan brosur. Ekspansi kedepan, Aiff mengaku ingin melebarkan sayapnya dengan membuka outlet di beberapa kota. “Yah minimal di tiap kota wilayah ada,” pungkas Aiff.

Info lebih lanjut dapat menghubungi :

Omega Healthy Baby Food
L. Manggar VIII Blok B7 No. 8 Larangan Selatan Kota Tangerang
Telepon: 021-44445696
Mobile: 0853 110 30000, 0813 804 82000
BBM : 790763A2
Whatsapp : 085311030000
Email: info@buburbayiku.com
Web: www.buburbayiku.com

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.